Home » » Mengungkap Rahasia Pengguna Twitter Menjadi Lebih Bodoh

Mengungkap Rahasia Pengguna Twitter Menjadi Lebih Bodoh

Pilih terbaik Twitter vs facebook stupid vs smart untuk Indonesia bangkit
Akhirnya kesampaian juga menulis tentang twitter, setelah 3 hari yang lalu menemukan artikel aslinya. Sebenarnya sudah lama ingin menulis artikel ini, sejak kali pertama menemukan berita hasil penelitian oleh Dr Tracy Alloway, dari Universitas Stirling di Skotlandia di salah satu media berita online Indonesia, namun sepertinya artikel ini tidak diketemukan kembali. Untunglah dibantu om google, melalui fitur terjemaahannya sehingga dapat menemukan hasil penelitian ini dari web sumbernya langsung. 
Anda pasti sudah tahu Twitter kan..? Twitter adalah situs jejaring sosial berbasis microblogging dengan tulisan 140 Karakter dengan konsep Pengikut (Follower) dan Mengikuti (Following). Pengikut dapat update berita dari mengikuti seseorang. Akun Twitter biasa digunakan untuk berkomunikasi dan menyapa fans-fans serta banyak digunakan Artis, pejabat negara dan tokoh-tokoh negara termasuk Presiden Kita juga baru membuka akun twitter. Itulah sekilas tentang twitter, jika ingin mendalami boleh langsung saja search karena melalui pencarian google kata twitter sudah umum dan hasilnya tidak kurang 2,5 Milyar berkaitan dengan kata twitter. Sudah punya akunnya belum, jika belum boleh di coba mendaftar Twitter
Namun sebelum Anda mendaftar..! ada baiknya membaca Hasil penelitian Dr Tracy Allow yang melakukan penelitian kepada remaja yang berusia 11-14 tahun dengan hasil bahwa pesan teks, micro-blogging Twitter dan menonton YouTube cenderung melemahkan "memori kerja” atau membuat menjadi lebih bodoh karena ditwitter Anda akan mendapatkan aliran informasi yang terus-menerus, namun sangat ringkas. Oleh itu Anda tidak perlu menggunakan otak dan meningkatkan hubungan antar syaraf untuk memproses informasi itu dan perhatian Anda direduksi. Hal yang sama juga terbukti bahwa menonton TV secara berlebihan ada kaitannya dengan kelainan mental serta penggunaan SMS berlebihan dengan nilai IQ yang rendah. Hal yang berbeda dengan bermain game perang justeru dapat menstimulus otak, termasuk memecahkan Sudoku dan menggunakan Facebook. 
Dari hasil penelitiannya dapat diambil beberapa poin yaitu : 
  1. Twitter membuat Anda menjadi lebih bodoh 
  2. Facebook, bermain game perang dan memecahkan Sudoku membuat Anda menjadi lebih pintar 
  3. Menonton TV dan SMS berlebihan dapat menyebabkan kelainan mental dan IQ yang rendah 
Berbeda dengan penelitian penelitian diatas sebagaimana diberitakan merdeka.com bahwa twitter dapat meningkatkan prestasi siswa. Christina Greenbow, asisten profesor di Universitas Negeri Michigan melakukan penelitian pada aktivitas belajar menggunakan Twitter, dimana mahasiswa yang menggunakan layanan microblogging sebagai bagian dari pendidikan, lebih aktif dan memiliki nilai yang baik dan menulis ditwitter adalah bentuk gaya baru dalam hal latihan menulis. 
Anda yang ingin membaca hasil studi atau penelitian tentang twitter secara lengkap dapat melihat di online-college yang membahas 15 penelitian secara lengkap.  
Berkaitan dengan perbandingan Twitter membuat lebih bodoh atau pintar dan supaya pengguna twitter tidak seperti judul, maka Cara Indonesia Bangkit menyampaikan pesan bahwa : 
  1. Anda lebih baik menggunakan Twitter untuk promosi diri 
  2. Anda lebih baik menggunakan Twitter untuk menyampaikan berita 
  3. Anda lebih baik menggunakan Twitter untuk ide-ide pokok pikiran 
Tulisan Mengungkapkan Rahasia bahwa pengguna twitter Menjadi Lebih Bodoh ini, masih pembuka atau titik awal kita mengulas tentang jejaring sosial yang berkembang saat ini. Dimana sebelumnya sudah kita sampaikan bahwa situasi dunia maya di Indonesia juga tidak lebih baik dari dunia nyata. Dalam kategori sosial media ini kita akan membahas secara khusus sosial media yang terbaik menurut Cara Indonesia Bangkit. Kita sedang menyelesaikan alat analisis atau tolok ukur untuk menilai jejaring sosial atau sosial media mana yang terbaik menurut Cara Indonesia bangkit. 
Selain menilai jejaring sosial yang bagus untuk Indonesia Bangkit, Alat Analisis atau tolok ukur ini juga akan digunakan untuk menilai dan membandingkan dalam bentuk rilis peringkat:
  1. Kementerian, Instansi, Kantor, provinsi, kabupaten dan kota yang memiliki semangat Indonesia Bangkit 
  2. Menteri, Pejabat, Gubernur, Bupati dan Walikota mana yang paling memiliki semangat Indonesia Bangkit 
  3. Termasuk Anda sendiri dapat menilai diri Anda sendiri, apakah Anda memiliki semangat Indonesia Bangkit atau hanya cuma manis dibibir saja dan kata bangkit hanya digunakan hanya untuk slogan atau jualan. 
Khusus untuk penilaian jejaring sosial, kita akan lakukan secara fair sehingga Anda dapat memilih jejaring sosial secara bijak. Jejaring sosial nanti kita pilih yang terbaik secara umum dan secara khusus milik anak Indonesia sendiri. Hal ini untuk memenuhi rasa keadilan karena tidak mungkin jejaring sosial Indonesia kita sandingkan penilaiannya dengan jejaring kelas dunia, kalau itu yang dilakukan sama saja menandingkan Persebaya dengan Manchester United. Karena jejaring sosial anak Indonesia dapat bertahan saja sudah syukur. Disamping jejaring sosial ada yang mundur seperti saling silang, ternyata banyak juga bermunculan baru walaupun ada sebagian yang menggunakan Content Management System (CMS) luar negeri. Jika anda ingin mengetahui ragam jejaring sosial anak Indonesia dapat melihat di blog karawang
Demikian juga untuk memenuhi rasa keadilan, kami tidak akan mengikutkan ayobai apalagi memenangkannya bukan hanya karena Ayobai adalah milik kita sendiri, namun ayobai juga masih terbatas bagi pengguna PC, Laptop dan smartphone serta khusus untuk Anda bangga dengan Indonesia dan ikhlas cinta produk Indonesia. 
Disamping itu, kita juga tidak mau jika nanti ayobai di sindir seperti yang dilakukan Overa Van Java melalui Panas Dingin Awardnya yang ditayangkan langsung tadi malam (19 April 2013) :D dan menjadi PR untuk pemerintah untuk bersikap.
 

0 comments:

Post a Comment